Pemkab Sukabumi Gelar Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama

WARTAPARAHYANGAN.COM

SUKABUMI – Pemkab Sukabumi membuka kesempatan kepada Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sukabumi, Pemerintah Kabupaten/ Kota se-Jawa Barat dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat yang berminat dan memenuhi persyaratan untuk mendaftarkan diri mengikuti Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sukabumi.

Dalam rangka pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sukabumi secara terbuka sebagaimana diamanatkan Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara, Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2015 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2014 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati dan Walikota Menjadi Undang-Undang.

Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2020 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil, serta berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 15 Tahun 2019 tentang Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Secara Terbuka dan Kompetitif Di Lingkungan Instansi Pemerintah,

Kepada yang berminat, dapat meminta informasi lebih lanjut ke Panitia Seleksi di Kantor Badan Kepegawaian & Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Sukabumi. Alamat Jln. Kadupugur Desa Cijalingan Kecamatan Cisantayan Kabupaten Sukabumi.   Penuupan pendaftaran tanggal 15 Juni 2021 pk. 18.00 WIB.    

UJANG S. CHANDRA