WartaParahyangan.com
CIANJUR – Bupati Cianjur H. Herman Suherman menyerahkan stimulan kepada ratusan guru Madrasah Diniyah Takmiliyah dan Taman Pendidikan Al-Qur’an se-Kabupaten Cianjur di Taman Pancaniti Pendopo Cianjur, Kamis (4/4/2024).
Ratusan guru madrasah yang tergabung dalam Penyelenggara Pemberdayaan Pendidikan Diniyah Takmiliyah dan Pendidikan Al-Quran (P3DTPQ) Kabupaten Cianjur itu pun tampak sumringah, karena dana stimulan dari Pemkab Cianjur tersebut diberikan menjelang Idul Fitri.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Cianjur saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para Guru Madrasah Diniyah dan TPQ yang telah mengabdikan diri untuk mendidik generasi muda Cianjur dengan penuh semangat, untuk membentuk generasi muda Cianjur yang religius dan berakhlak mulia,” ungkap Bupati.
“Semoga pengabdian para guru madrasah dicatat sebagai amal ibadah oleh Allah SWT dan semoga lembaga pendidikan yang Bapak dan Ibu pimpin menghasilkan lulusan-lulusan yang soleh/solehah yang berguna bagi nusa-bangsa dan agama,” sambung Herman.
Menurut Bupati, sebagai wujud dukungan dirinya dan Pemkab Cianjur dalam membentuk generasi muda Cianjur yang sholeh dan sholehah pemerintah daerah akan membantu berbagai keperluan untuk administrasi ujian madrasah diniyah dan membentuk kurikulum yang sama se Kabupaten Cianjur.
“Adapun saat ini pembuatan ijazah sudah digratiskan dengan biaya dari Kementerian Agama. Alhamdulillah,” ujar Herman.
Ia berpesan kepada Ketua Umum P3DTPQ Kabupaten Cianjur untuk merangkul dan memperhatikan madrasah diniyah yang ada di pelosok-pelosok dan juga untuk terus meningkatkan kemampuan para pengajar dengan memberikan pelatihan-pelatihan yang sesuai.
“Dengan meningkatnya kualitas para pengajar, insyaalah lulusan-lulusan yang dilahirkan pun juga berkualitas dan pada akhirnya akan membantu meningkatkan IPM Kabupaten Cianjur,” kata Herman.
Memang, kata Herman, stimulan yang diberikan ini tentu saja tidak ada apa-apanya jika dibandingkan dengan dedikasi para guru dalam mengajar.
“Karena itu kami meminta do’a dari warga Cianjur agar ekonomi di Cianjur terus bertumbuh-kembang, sehingga anggaran stimulan untuk para guru pun nantinya bisa bertambah,” pungkasnya.
Asep R. Rasyid