WartaParahyangan.com
BANDUNG – Konferensi Cabang (Koncab) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kecamatan Pasirjambu 2025 menjadi tonggak baru bagi para pendidik di wilayah selatan Kabupaten Bandung.
Koncab yang berlangsung di SMPN 1 Pasirjambu pada Sabtu (8/11/2025) itu menghasilkan keputusan penting: Cardi Fardiana, S.Pd., M.Pd., terpilih secara aklamasi sebagai Ketua PGRI Kecamatan Pasirjambu Periode 2025–2030.
Camat Pasirjambu Nia Kania, S.Pt., M.I.L., saat membuka koncab tersebut menilai kegiatan ini memperlihatkan semangat guru dalam membangun organisasi yang kuat dan berdaya. Ini tampak dari suasana hangat dari awal acara hingga akhir sidang pleno pemilihan.
Hal senada disampaikan Ketua PGRI Kabupaten Bandung, H. Yusup Salim, S.Pd.I., M.Pd., yang hadir dalam koncab. Ia memberikan apresiasi atas kesiapan panitia serta antusiasme para guru.
“Saya bangga dengan pelaksanaan koncab ini. Pasirjambu menjadi salah satu cabang yang lebih cepat membentuk kepengurusan baru. Artinya, semangat soliditas guru di sini sangat kuat,” ujarnya.

Yusup menjelaskan bahwa tahun 2025 menandai berakhirnya masa bakti periode 2020–2025 di seluruh kecamatan. Ia mendorong setiap cabang segera menuntaskan konferensi sebelum tenggat waktu 10 Desember.
“Kami ingin seluruh cabang sudah memiliki pengurus baru sebelum batas waktu. Langkah ini penting agar program organisasi bisa langsung berjalan tanpa jeda,” tambahnya.
Di hadapan peserta, Yusup juga menegaskan peran penting PGRI sebagai wadah perjuangan guru. Ia berharap kepengurusan baru mampu memperluas keaktifan anggota dan memperkuat peran guru dalam pembangunan daerah.
Ketua PGRI Pasirjambu Periode 2020–2025, H. Ayep Sulaeman, S.Pd., menyampaikan rasa syukur atas capaian selama lima tahun kepemimpinannya. “Alhamdulillah, seluruh program kerja berjalan lancar. Pengurus baru saya titip dua hal utama: perluasan anggota dan perjuangan status tenaga P3K agar bisa diangkat menjadi PNS,” katanya.
Kepemimpinan Ayep yang penuh kekeluargaan meninggalkan fondasi kuat bagi pengurus selanjutnya. Ia berharap semangat kolaboratif tetap menjadi budaya organisasi.
Usai pemilihan, Cardi Fardiana, S.Pd., M.Pd. menyampaikan sambutan perdana sebagai ketua terpilih.

“Saya merasa terhormat atas kepercayaan ini. Amanah ini bukan kemenangan pribadi, tapi tanggung jawab bersama seluruh guru Pasirjambu. Mari kita bangun PGRI yang solid, profesional, dan humanis,” katanya.
Cardi menguraikan beberapa program prioritas yang akan dijalankan dalam lima tahun ke depan. Fokus utamanya adalah memperkuat keanggotaan dan meningkatkan validasi data anggota. “Target kami, minimal 95 persen guru di Pasirjambu menjadi anggota aktif dan memiliki kartu digital PGRI. Saat ini baru sekitar 290 dari 400 yang terdata aktif,” jelasnya.
Selain itu, ia juga menegaskan komitmen untuk memperluas kolaborasi antar ranting dan sekolah. Ia ingin PGRI menjadi ruang yang lebih terbuka untuk ide dan inovasi.
Dari sisi keuangan, Bendahara PGRI Kecamatan Pasirjambu, Nina Helinawati, S.Pd., menyampaikan kebanggaannya atas pengelolaan dana yang sehat selama periode sebelumnya.
“Selama lima tahun, keuangan selalu tertib dan transparan. Kami bahkan menerima penghargaan dari PGRI Kabupaten Bandung karena laporan kami dinilai terbaik,” ujarnya.
Nina berharap pengurus baru tetap menjaga transparansi dalam setiap penggunaan anggaran. “Setiap rupiah harus tercatat dan dilaporkan dengan rinci. Kami ingin tradisi keuangan bersih ini terus berlanjut agar organisasi semakin dipercaya anggota,” tambahnya.

Dukungan juga datang dari Kepala SMPN 1 Pasirjambu, Kartika Prapti Diah Handayani, S.Pd., M.Pd., yang menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan tersebut.
“Koncab ini memberi semangat baru bagi kami. PGRI menjadi wadah penting untuk menyalurkan aspirasi dan memperjuangkan kesejahteraan guru. Semoga kepemimpinan baru membawa kemajuan,” ucapnya.
Koncab PGRI Pasirjambu 2025 tidak hanya menjadi forum pemilihan, tetapi juga wujud kebangkitan semangat profesionalisme. Para guru menunjukkan kesatuan tekad untuk memperkuat peran organisasi di tengah tantangan dunia pendidikan yang terus berubah.
Dengan terpilihnya Cardi Fardiana sebagai ketua baru, harapan besar tumbuh di kalangan guru Pasirjambu. Mereka percaya kepemimpinan baru akan membawa PGRI lebih solid dan adaptif terhadap perubahan.
Sejalan dengan tema kegiatan, “Guru Bermutu, Indonesia Maju; Guru Hebat, Indonesia Kuat,” semangat kolaborasi dan profesionalisme menjadi arah baru bagi PGRI Kecamatan Pasirjambu menuju masa depan yang lebih kuat.
Lily Setiadarma











