Bupati Sukabumi Ajak Pengurus Kosgoro Tetap Produktif dalam Berkarya

Bupati Sukabumi Marwan Hamami menyerahkan pataka Kosgoro pada Pelantikan Pimpinan Daerah Kolektif (PDK) Kosgoro 1957 Kab. Sukabumi Periode 2021-2026 di Grand Inna Samudera Beach Hotel Palabuhanratu. Kamis kemarin.

WARTAPARAHYANGAN.COM

Marwan Hamami

SUKABUMI – Bupati Sukabumi, H. Marwan Hamami  mengajak seluruh pengurus Kosgoro 1957 untuk terus berkarya secara produktif dan berbuat yang terbaik bagi masyarakat. Kosgoro harus tampil sebagai organisasi yang memiliki gagasan cerdas dan memiliki aktivitas bermakna bagi bangsa dan negara. Hal itu disampaikannya saat menghadiri Pelantikan Pimpinan Daerah Kolektif (PDK) Kosgoro 1957 Kab. Sukabumi Periode 2021-2026 di Grand Inna Samudera Beach Hotel Palabuhanratu. Kamis kemarin
        “Wujudkan Tri Dharma Kosgoro, artinya Kosgoro 1957 harus berperan lebih aktif dalam pembangunan masyarakat secara luas melalui kegiatan-kegiatan yang bermanfaat serta terus bersinergi dan berkolaborasi dengan semua pihak.” jelasnya
Menurut Bupati yang juga sebagai ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi ini, organisasi Kosgoro 1957 mempunyai misi dalam mewujudkan Tridharmakosgoro, yaitu: pengabdian, kerakyatan, dan solidaritas.
Bupati berharap, momentum pelantikan ini harus dimaknai sebagai pelecut semangat baru untuk melanjutkan kebaikan bagi negara dengan penjabaran dan penyesuaian program tri sukses internal dan eksternal dengan program Pemerintah Kabupaten Sukabumi.
       “Semoga PDK Kosgoro 1957 yang baru dilantik dapat menjalankan amanah dengan baik serta mampu menjadi perekat persatuan dan kesatuan bangsa sebagai wujud pengabdian kepada negara juga daerah Kabupaten Sukabumi.” ungkapnya.
Pada kesempatan tersebut Bupati pun menyaksikan Pelantikan ketua PDK Kosgoro 1957 Kabupaten Sukabumi Periode 2021-2026 Budi Azhar Mutawali bersama jajarannya oleh ketua PDK  Kosgoro 1957 Jawa Barat  H. Aria Girinaya. 

UJANG S. CHANDRA