Perumdam Tirta Mukti Cianjur Salurkan Bantuan Sembako untuk Warga Desa Cirumput

Dirut Perumdam Tirta Mukti Kabupaten Cianjur, Budi Karyawan (tengah), didampingi Dirum Perumdam Tirta Mukti, Ahmad Akbar, saat membagikan bantuan sembako kepada warga di Cirumput, Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jum’at (9/6/2023).

WartaParahyangan.com

CIANJUR – Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Mukti Kabupaten Cianjur memberikan bantuan sembako kepada puluhan warga yang tinggal di Gg. Ikhlas, Kampung Nagrog, dan warga Kampung Padaruum, Desa Cirumput, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur.

Bantuan bagi warga terdampak gempa bumi itu diserahkan langsung oleh Direktur Utama (Dirut) Perumdam Tirta Mukti Kabupaten Cianjur, H. Budi Karyawan, yang didampingi Direktur Umum (Dirum) Perumdam Tirta Mukti, Ahmad Akbar, di Cirumput, Cugenang, Jum’at (9/6/2023).

Menurut Budi, bentuan sembako tersebut merupakan salah satu wujud kepedulian Perumdam Tirta Mukti terhadap warga kurang mampu yang terdampak gempa bumi Cianjur yang terjadi beberapa waktu lalu.

Apalagi memang Perumdam Tirta Mukti Cianjur ditunjuk oleh Bupati Cianjur sebagai Liaison Officer (naradamping) dalam penangan warga terdampak gempa bumi di Desa Cirumput, sebuah desa yang di sana juga terdapat sumber air penting Perumdam Tirta Mukti, yakni Broncaptaring Cirumput.

Mudah-mudahan, kata Budi, bantuan sembako tersebut dapat meringankan beban warga setempat dalam memenuhi kebutuhannya sehari-hari.

Asep R. Rasyid