Dilaksanakan 6-11 Desember, SMPN 2 Pasirjambu Gelar UTS Gunakan Pensil dan Kertas

Siswa SMPN 1 Pasirjambu yang tidak memiliki HP saat mengikuti ujian semester menggunakan komputer milik sekolah, di ruang laboratorium komputer SMPN1 Pasirjambu, Senin ( 6/12). — Foto – Lee

WARTAPARAHYANGAN.COM

BANDUNG – Kepala SMPN 2 Pasirjambu Erin Darlina, S. Pd,., M.M.Pd mengatakan, untuk ujian tengah semester sekarang menggunakan pensil dan kertas. Sementara pelaksanaan UTS itu sendiri, kata dia,  di SMPN 2 Pasirjambu digelar mulai tanggal 6 sampai 11 Desember  2021.

Sebelumnya, tutur  Erin pada pelaksanaan ujian tengah semester lalu SMPN 2 Pasirjambu,  menggunakan aplikasi Google Form, dengan tablet dan HP. “Tapi hasilnya kurang memuaskan, ada yang 15 menit sudah selesai, tetapi dilihat nilainya jelek. Tetapi memang ada yang bagus beberapa persen yang serius mengerjakan, ” Ujar Erlin saat di temui  di sela-sela  pelaksanaan ujian semester .

Karena hasilnya kurang memuaskan, terang Elin, pihaknya mencoba mengevaluasi. ” Kita mencoba lagi bagaimana fokusnya anak ketika melaksanakan kegiatan dengan pensil dan kertas. Sekarang tadi sudah satu jam anak-anak masih terlihat tenang mengerjakan. Mudah-mudahan hasilnya lebih baik dari kemarin, ” imbuhnya.

Menurut Erlin, memang digitalisasi itu harus mengikuti perkembangan, ia akan mengikuti dan bicarakan solusinya seperti apa agar anak ketika ujian bicara apa.

“Kita nanti  mencari solusi seperti apa kalau ketlika anak ujian menggunakan HP atau tablirlet bisa serius seperti ketika menggunakan kertas dan pensil, ” kata Erlin.

Erlin mengaku akan melihat hasil dari UTS kemarin  dengan yang sekarang . “Mau dilihat dulu bagaimana hasilnya, ” imbuhnya.

Dengan ujian tengah semester menggunakan kertas,  sementara perangkat  bantuan dari pemerintah untuk semester ini tidak digunakan  oleh sejumlah 367 siswa SMPN 2. Namun, menurut Erlin sementara ini suka digunakan untuk ulangan harian juga, hanya kendalanya  masalah sinyal.  “Kemarin juga UTS ada  beberapa kelas dan jumlah  tertentu, terbatas, ” ujarnya.

Kepala Sekolah SMPN 2 Pasirjambu Erin Darlina, S.Pd., M.M.Pd, saat memantau pelaksanaan ujian tengah semester para siswanya. Para siswa serius mengerjakan soal-soal ujian yang menggunakan pensil dan kertas ini, Senin (6/12). — Foto – Lee

Sementata itu, ujian tengah semester  di SMPN 1 Pasirjambu full  dilaksanakan secara daring.

Kepala Sekolah SMPN 1 Pasirjambu H. Nandang Komara S.Pd. melalui Wakasek Kurikulum  Dudi Rudiana Setiawijaya, S.Pd,  mengatakan untuk kegaatan  PAS Pasirjambu full daring, menggunakan aplikasi Google form.

“Pelaksanaannya dari tanggal 6 sampai  11 Desember. Kegiatannya daring  dari rumah, kecuali untuk anak yang memiliki masalah di aplikasi , tidak punya HP, atau HP nya rusak, sekolah  telah memfasilitasi nya dengan  menyediakan ruangan khusus, ”  kata Dudi.

Total  siswa SMPN 1 Pasirjambu ada 1083 orang dari kelas 7 sampai dengan kelas 9. Menurut Dudi, nilai plus dari dilaksanakan daring yakni tdak terkendala kalau  ada mati lampu,  tidak boros kertas, dan tidak berkerumun.

“Untuk hasilnya, kata Dudi  juga langsung direkap oleh tim web. Sudah ter update langsung  Nilai atau  jumlahnya, termasuk dari diagram. Misalkan kelas 9, berapa yang ikut, sudah langsung terupdate, ” kata Dudi.

Dudi menjelaskan, SMPN 1 Pasirjambu merupakan SMPN Induk. Di SMPN 1 Pasirjambu ada 4  SMP terbuka yang ikut ijian.

“SMP terbuka difasilitasi dari SMP induk hanya soal,  kalau untuk pengelolaan diserahkan ke sekolahnya dan untuk  diawas langsung oleh guru-guru, tanggung jawab masing-masing. 4 SMP Terbuka  tersebut yankni SMP Terbuka Dewata, Paranggong, Culamega, dan SMP Terbuka Patuha,” pungkas Dudi.

Lily Setiadarma