472 Calon Jemaah Haji Dilepas di Gedung Dakwah, Bupati Cianjur Berpesan Jaga Nama Baik

Bupati Cianjur Herman Suherman, disaksikan Kepala Kemenag Cianjur Ruslan Rustandi, secara simbolis melepas keberangkatan 472 calon jemaah haji di Gedung Dakwah Cianjur, Selasa (23/5/2023).

WartaParahyangan.com

CIANJUR – Sebanyak 472 calon jemaah haji Gelombang 1 Kloter 02 Embarkasi Bekasi asal Kabupaten Cianjur dilepas Bupati Cianjur H. Herman Suherman di Gedung Dakwah Kompleks Kantor Kemenag setempat, Selasa (23/5/2023).

“Inilah momen yang kita tunggu-tunggu setelah sekian lama, kurang lebih 2 tahun dilanda pandemi Covid-19 dan pemberangkatan jemaah haji hanya setengahnya dari kuota, sekarang telah normal kembali. Kita bisa memberangkatkan jemaah haji sesuai kuota,” ujar Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Cianjur, H. Ruslan Rustandi, S.Ag., M.Si.

Ruslan pada kesempatan itu menyampaikan pesan Menteri Agama RI, antara lain mengajak jemaah haji yang merupakan tamu Allah itu untuk menguatkan niat yang baik, yakni berangkat ke Tanah Suci hanya untuk ibadah kepada Allah Ta’ala.

“Para jemaah juga harus menjaga kesehatan, karena cuaca di Saudi Arabia berbeda dengan di Cianjur,” ujar Kepala Kantor Kemenag dalam kegiatan yang dihadiri unsur Forkopimda, sejumlah pejabat lingkup Pemkab Cianjur, Ketua Umum MUI Kabupaten Cianjur KH. Abdul Rauf, Ketua BAZNAS Cianjur H. Tata, A.Pi, MM, dan beberapa anggota DPRD setempat.

Di tempat yang sama, Bupati Cianjur Herman Suherman menyebutkan, tahun ini Kabupaten Cianjur akan memberangkatkan 1.355 jemaah, yang akan dibantu 8 petugas selama para jemaah calon haji berada di Tanah Suci Mekah.

“Para jemaah haji asal Kabupaten Cianjur sebanyak itu akan diberangkatkan dalam 2 gelombang, dan hari ini kita melepas 472 jemaah Gelombang 1 Kloter 2 Embarkasi Jakarta,” ujarnya.

Herman berpesan agar para jemaah calon haji Kabupaten Cianjur menjaga nama baik daerah dan juga sebagai warga negara Indonesia yang dikenal santun.

“Ibadah haji merupakan ibadah yang mengandalkan fisik. Karena itu, jagalah stamina dan kesehatan agar dapat melaksanakan ibadah haji dengan sempurna, serta menjadi haji yang mabrur dan kembali lagi ke Indonesia dalam keadaan sehat wal afiat,” pesan Herman.

Asep R. Rasyid