WartaParahyangan.com
BANDUNG – Angin puting beliung disertai hujan deras yang menerjang kawasan Rancaekek-Jatinangor, Rabu (21/2/2024) kemarin menyebabkan sejumlah bangunan porak poranda, termasuk kerusakan dan padamnya jaringan listrik.
Manager PLN UP3 Majalaya, Hafazah mengungkapkan pihaknya sedang melakukan pengecekan kerusakan dampak dari angin puting beliung tersebut. PLN mengerahkan 60 personil untuk memperbaiki kerusakan, sehingga dalam waktu kurang dari 12 jam listrik dapat normal kembali.
“Kami akan terus berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Barat untuk melakukan pengamanan kelistrikan bagi masyarakat,” ujar Hafazah.
Ia menyebut, sejak terjadinya gangguan sore kemarin, PLN langsung mengupayakan manuver jaringan untuk mengantisipasi meluasnya dampak gangguan dan menerjunkan personil dan petugas pelayanan teknis.
“Bagi pelanggan yang ingin mengetahui informasi kondisi kelistrikan Jawa Barat silakan mengakses informasi layanan dan pengaduan pelanggan menggunakan Aplikasi New PLN Mobile atau melalui Contact Center PLN 123 yang dapat diakses 24 jam setiap harinya,” ujar Hafazah.
Aplikasi New PLN Mobile dapat diunduh melalui Google Playstore atau AppStore.
Lily Setiadarma