Kolaborasi dengan Pelaku Usaha, Dispakan Kabupaten Bandung Sosialisasikan Pentingnya Asupan Bergizi

wartaparahyangan.com

BANDUNG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (Dispakan) setempat menggelar seminar pentingnya asupan bergizi untuk anak-anak di Desa Rancatungku, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Bandung, Kamis (7/11/2024).

Kepala Dispakan Kabupaten Bandung Ina Dewi Kania mengatakan, seminar tersebut berkaitan dengan pentingnya asupan makanan bergizi untuk tumbuh kembang anak yang akan dipersiapkan untuk menghadapi Indonesia Emas 2045.

“Untuk itu, hari ini, Kamis (7/11/2024), Pemerintah Kabupaten Bandung bersama Indomaret dan SGM Eksplor berbagi edukasi dan memberikan 325 paket makanan bergizi untuk balita di Kecamatan Pameungpeuk,” kata Ina Dewi.

Pada kesempatan itu juga dilaksanakan pemeriksaan zat besi gratis agar anak-anak tumbuh sehat, kuat dan siap menjadi generasi emas pada 2045 mendatang.

Tak hanya melaksanakan seminar, kata Ina Dewi, Dispakan pun mensosialisasikan keamanan pangan bagi anak-anak sekolah di SMPN 3 Baleendah dan beberapa sekolah lainnya di Kabupaten Bandung beberapa waktu lalu.

“Sosialisasi keamanan pangan bersama Dispakan ini terutama menyangkut gerakan zero food waste, cek informasi gizi dan kandungan bahan berbahaya di jajanan. Ini kita lakukan karena kita ingin menjaga kesehatan sejak dini,” ujar Ina Dewi.

Ia juga terus memberikan edukasi kepada masyarakat Kabupaten Bandung agar makanan jangan sering dihangatkan karena dapat menghilangkan kandungan gizinya, bahkan berpotensi jadi racun.

Karena itu Ina Dewi mengajak masyarakat agar memasak makanan dengan jumlah porsi yang pas, sehingga tidak akan ada lagi makanan berlebih yang dihangatkan. “Yuk, stop boros pangan dengan tanpa menghangatkan makanan yang berlebihan,” ajaknya.

Lily Setiadarma

Leave a Reply