wartaparahyangan.com
BANDUNG – Pemerintah Desa (Pemdes) Panyocokan, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung membangun Kirmir tersier sepanjang 465 meter di lingkungan RW 14 Kampung Mekarjaya. Kirmir ini dapat mengairi lebih dari 100 hektar area pesawahan milik warga setempat.
Kepala Desa Panyocokan, Usep Koswara, mengungkapkan pembangunan kirmir tersier tersier tersebut merupakan bantuan Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) Tahun Anggaran 2024 senilai Rp195 juta.
“Alhamdulillah Desa Panyocokan mendapat bantuan P3TGAI aspirasi dari anggota DPRD RI Fraksi PKB, Bapak H. Cucun Ahmad Syamsurizal. Nilainya Rp195 juta. Sedangkan pembangunannya dilaksanakan oleh P3A Hegar Lestari. Kirmir tersier ini bisa mengairi 100 hektar pesawahan di wilayah RW 5, RW 6 ,RW 7 dan RW 14. Adapun sumber airnya dari Irigasi Cigadog,” tutur Usep Komara kepada wartaparahyangan.com, Selasa (19/11/2024).
Menurut Usep, atas adanya pembangunan kirmir tersier tersebut warga sangat senang, karena areal sawahnya takkan lagi mengalami kekeringan di musim kemarau. Warga pun mengucapkan terima kasih kepada Cucun Ahmad Syamsurizal yang telah memberikan bantuan aspirasi P3TGAI.
Usep berharap bantuan program tersebut dapat terus berlanjut di tahun-tahun mendatang mengingat pesawahan di Desa Panyocokan sangat luas, dan perlu lebih banyak adanya kirmir tersier, sehingga petani di desa itu tambah gairah untuk mengolah sawahnya.
“Kirmir yang sekarang dibangun sepanjang 465 meter, sebetulnya belum tuntas, masih ada sekitar 400 meter lagi yang perlu dibangun kirmir agar saluran air dari RW 14 Kampung Mekarjaya bisa nyambung hingga ke RW 5 Kampung Jaringao dan Cieceng,” ujar Usep seraya mengajak warga untuk memelihara kirmir tersier tersebut dengan sebaik-baiknya.
Ketua P3A Hegar Lestrari, Iyep Saefudin, sangat berterima kasih atas adanya pembangunan P3GAI tersebut, karena manfaatnya sangat dirasakan para petani. “Kirmir tersier yang dibangun secara swakelola ini, telah rampung dikerjakan dan sudah bisa dimanfaatkan oleh para petani,” katanya.
Lily Setiadarma