WartaParahyangan.com
BANDUNG – Wilayah Bandung selatan memang telah menjadi kawasan wisata populer di Jawa Barat bahkan nasional. Di wilayah yang berudara sejuk ini cukup banyak destinasi wisata menarik untuk dikunjungi. Salah satunya di Awana Resort.
Tempat wisata yang terletak di Desa Alamendah, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung itu, selain memiliki pemandangan alam yang memukau dengan udara yang sejuk, juga menyediakan berbagai fasilitas, seperti pemandian air panas, camping ground, outbound, area family gathering, serta kamar kelas VIP dan reguler.
Tentu restoran pun tersedia, yang salah satu menunya adalah makanan khas Sunda. Wajar bila Awana Resort menjadi lokasi rekreasi keluarga atau komunitas yang nyaman. Di sini pengunjung dapat menikmati keindahan alam sambil berkemping-ria.
Pengelola Awana Resort, H. Awan Rukmawan mengatakan, resort yang dikelolanya memiliki sejumlah fasilitas menarik, mulai dari restoran, coffee shop, kolam air panas, camping ground hingga kolam pancing ikan, yang semuanya berada di area cukup luas, dikelilingi hijaunya alam.
Area camping misalnya, selain luas dan berbukit-bukit, juga dilengkapi MCK yang bersih dan mushola yang memadai. Ditambah lagi dengan suasana alam yang asri, sehingga pas juga sebagai area edukasi bagi anak-anak sekolah, baik SD, SMP maupun SLTA.
“Kalau pengunjung kemping di sini, gratis berendam di kolam air panas,” ujar Awan Rukmawan ketika ditemui Wartaparahyangan.com di Awana Resort, Selasa (7/5/2024).
Selain itu, di Awana Resort juga tersedia camper ven untuk famili, serta cotage ala prancis untuk bermalam, cocok sekali untuk keluarga. Bahkan bila pengunjung ingin menggelar pesta, Awana Resort juga menyediakan venue yang ditunjang dengan area parkir yang luas.
“Kita menawarkan view alam. Karena di sini masih asri dengan udara yang sejuk, sehingga wisatawan bisa bersenang-senang dengan suasana alam yang indah, bersih dan nyaman,” kata Awan Rukmawan.
Tiket masuknya pun sangat terjangkau. Untuk harga tiket reguler Rp35.000/orang, sudah termasuk free kolam air panas. Sedangkan tiket untuk anak-anak sekolah Rp30.000 per orang, juga sudah termasuk free kolam air panas.
Kemudian untuk camper ven, tiketnya per orang Rp35.000, dan blok per mobil Rp100.000. Sewa tenda juga tersedia, mulai tenda untuk 2 orang, 4 orang, 6 orang, 8 orang, sampai tenda peleton yang muat 40 orang. Harga sewanya pun terjangkau.
Pengunjung asal Bandung, Saeful (40) dan istrinya, mengaku sangat senang berada di Awana Resort.
Menurut Saeful, selain menjadi tempat yang asyik untuk berlibur, Awana Resort juga bisa menjadi pilihan wisatawan untuk belajar tentang alam. Karena di Awana Resort terdapat wahana khusus penanaman pohon yang bisa dinikmati oleh para wisatawan.
“Ini wisata edukasi alam sehingga cocok untuk keluarga,” katanya.
Lily Setiadarma