Camping Seru Isi Liburan Imlek di Barusen Hills Pasirjambu

Para wisatawan bercamping-ria di areal camping ground yang ada di objek wisata Barusen Hills, Pasirjambu, Kabupaten Bandung, Minggu (22/1/2023).

WartaParahyangan.com

BANDUNG – Menikmati libur Imlek dengan camping, bisa menjadi salah satu pilihan saat berkunjung ke objek wisata Barusen Hills, Pasirjambu, Kabupaten Bandung.

GM Barusen Hills, Karla Dianca mengatakan Barusen Hills menyediakan wahana camping ground dan juga fasilitas sewa perlengkapan camping seperti tenda standar dengan harga mulai dari Rp175 ribu. Dengan nominal tersebut, wisatawan bisa mendapatkan tenda dengan kapasitas empat orang, matras dan sleeping bag.

Sedangkan untuk tenda ukuran besar, yang bisa menampung satu keluarga dipatok dengan harga mulai dari Rp400 ribu.

“Ada juga wisatawan yang membawa tenda sendiri, tapi kalau tidak bawa tenda maka kita siapkan,” ujar Karla saat ditemui di objek wisata Barusen Hills, Pasirjambu, Minggu (22/1/2023).

GM Barusen Hills, Karla Dianca, dengan latar belakang danau kecil di Barusen Hills, Pasirjambu, Kabupaten Bandung.

Karla mengungkapkan saat libur Imlek, okupansi camping ground di Barusen Hills penuh. Bahkan ada satu keluarga yang berasal dari Padang yang menikmati camping di Barusen Hills.

Bagi wisatawan yang berlibur di objek wisata Barusen Bills juga bisa menikmati wahana selain camping ground, seperti water park dan sejumlah spot selfie yang sangat instagramable.

“Harga tiket saat weekday itu Rp25 ribu per orang, sementara saat hari Sabtu itu Rp30 ribu per orang dan saat tanggal merah Rp35 ribu,” jelasnya.

Sementara itu, pengunjung asal Bandung, Prima Jatnika mengaku sangat menikmati waktu liburan dengan camping di Barusen Hills.

Prima juga memberikan sejumlah penilaian positif kepada Barusen Hills, dimulai dari kebersihan yang terjaga dengan baik hingga suasana yang sangat nyaman untuk berlibur bersama keluarga. “Kita sering bercamping. Jadi kita mencari suasana baru di Barusen Hills,” ujar Prima.

“Disini ada banyak wahana juga, seperti kolam renang, mini waterboom, mini lakeside, dan perahu angsa. Cukup worth-lah untuk keluarga,” katanya.

Lily Setiadarma