Ciptakan Siskamling Aman, Satgas TMMD Kodim 0608/Cianjur Bangun Pos Ronda

Satgas TMMD Kodim 0608/Cianjur sedang membangun Pos Ronda di Kampung Pangaduan, Desa Bungbangsari, Kecamatan Takokak, Cianjur.

WartaParahyangan.com

CIANJUR – Guna meningkatkan Sistem Keamanan Lingkungan (Siskamling), Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-118 Kodim 0608/Cianjur, membangun Pos Ronda di Kampung Pangaduan, RT 02/05, Desa Bungbangsari, Kecamatan Takokak, Kabupaten Cianjur, Kamis (28/9/2023).

Pembangunan Pos Ronda yang dikerjakan Satgas TMMD bersama masyarakat sekitar itu saat ini sudah mencapai 25 persen.

Dansatgas TMMD ke-118 Kodim 0608/Cianjur, Letkol Inf M. Syaifuddin Fanany mengatakan, Pos Ronda yang dibangun tersebut sebelumnya dalam kondisi kurang layak, sehinggas Satgas TMMD kemudian memperbaikinya untuk menambah semangat warga setempat agar kembali menggiatkan Siskamling di tengah masyarakat.

“Alhamdulillah berkat kerja sama dengan masyarakat di sini, Pos Ronda yang tadinya kurang layak kita perbaiki. Mudah-mudahan dapat digunakan oleh masyarakat dan Siskamlingnya lebih semangat,” ujar Letkol Syaifuddin Fanany.

Salah seorang warga setempat, Dana (45) mengucapkan terima kasih kepada Satgas TMMD yang telah memperbaiki Pos Ronda di kampungnya.

“Mudah-mudahan dengan dibangunnya Pos Ronda ini, kegiatan masyarakat untuk melaksanakan siskamling lebih giat lagi, serta keamanan di wilayah kami lebih kondusif dan aman,” katanya.

Asep R. Rasyid