Dandim Cianjur: TMMD untuk Kesejahteraan Masyarakat

Dandim 0608 Cianjur Letkol. Inf. Rendra Dwi Ardhani pada Pembukaan TMMD ke-107 di aula Makodim Cianjur, Senin (16/3).

WartaParahyangan.com

CIANJUR – Dandim 0608 Cianjur Letkol. Inf. Rendra Dwi Ardhani mengungkapkan, pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui berbagai kegiatan sasaran fisik dan non-fisik.

“Dalam pelaksanaanya, kami mendapat dukungan penuh dari jajaran Pemerintah Kabupaten Cianjur,” kata Dandim 0608 Cianjur dalam Pembukaan TMMD ke-107 tahun 2020 di aula Makodim Cianjur, Senin (16/3).

Sementara itu, Plt. Bupati Cianjur H. Herman Suherman, saat membuka kegiatan tersebut, mengucapkan terima kasih kepada jajaran Kodim 0608 Cianjur dan semua pihak yang terlibat dalam pelaksanaan TMMD.

“Mudah-mudahan pelaksanaan TMMD yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat ini berjalan lancar sesuai dengan harapan,” kata Herman dalam kegiatan yang juga dihadiri unsur Forkopimda, jajaran TNI-Polri, dan para kepala OPD di lingkungan Pemkab Cianjur.

Pada kesempatan itu, Pasiter Kodim 0608 Cianjur Kapten. Inf. Ojang melaporkan, TMMD ke-107 dilaksanakan mulai 16 Maret sampai 14 April 2020 di Desa Mekarmulya, Kecamatan Cikalongkulon.

Kegiatannya, kata Ojang, antara lain betonisasi jalan sepanjang 2 km, rehab rumah tidak layak huni (rutilahu) sebanyak 4 unit, rehab masjid 1 unit, pembangunan MCK 1 unit dan pos ronda 2 unit.

Selain itu, kata Ojang, juga laksanakan penyuluhan bidang pengawasan pembangunan (wabang) dan bela negara, serta penyuluhan KB-Kesehatan, pertanian, ketertiban masyarakat (tibmas), dan pencegahan peredaran narkoba.

“Di lokasi TMMD kami juga menggelar bakti sosial yaitu pengobatan masal, pernikahan masal, dan pelayanan KB,” katanya.

(Asep R. Rasyid)