Desa Mekar Nangka Masih Terisolir

SUKABUMI, Parahyangan
Sarana jalan merupakan indikator yang sangat penting guna menopang laju perekonomian dari berbagai aspek baik aspek ekonomi, pendidikan, kesehatan, juga aspek umum lainnya. Indikator infrastuktur jalan hal yang sangat vital guna meningkatkan indeks pembangunan manusia (IPM) di suatu daerah. Sangatlah perlu diperhatikan, mengingat tanpa adanya topangan hal tersebut kemungkinan besar peningkatan IPM tidak akan terwujud. Atau mungkin tidak sesuai dengan harapan pemerintah maupun masyarakat itu sendiri.
Demikian dikatakan Maspuah Ika Mantini, ketua BPD Desa Mekar Nangka, kecamatan Cikidang kabupaten Sukabumi saat diminta pendapatnya tentang sarana jalan kabupaten yang menghubungkan Cikiray – Gunung Malang sampai ke jalan kecamatan Kelapa Nunggal. Kondisinya sangat memprihatinkan. Belum tersentuh oleh pengaspalan.
“Ruas jalan kabupaten tersebut belum pernah ada pengasapalan. Adapun pengerasan yang telah dikerjakan adalah hasil swadaya masyarakat. Kita berharap kepada pemerintah melalui dinas Bina Marga kabupaten maupun provinsi agar secepatnya ada pengaspalan. Karena jalan itu paling banyak digunakan atau menjadi urat nadi aktivitas masyarakat sehari-hari.
Mengenai program anggaran alokasi dana desa ( ADD), pada pencairan tahap akhir tahun 2016 menurutnya sudah dialokasikan untuk 5 item. Yaitu pengerjaan rabat beton jalan desa, di kampung Pasir Nangka sepanjang 300 meter di tambah gorong gorong dan pengerjaan jalan lingkungan.
Nah, pertanyaanya, kapan jalan desa itu akan disentuh oleh pemerintah ?– (Hery)