WartaParahyangan.com
JAKARTA – Bunda PAUD Kabupaten Bandung, Hj. Emma Dety Permanawati, S.Pd.I., M.M, menghadiri acara Puncak Apresiasi Bunda PAUD Nasional 2025 yang diselenggarakan Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) di Jakarta.
Kegiatan bertema “Setahun Awal, Bekal Sepanjang Hayat” yang dilaksanakan pada 12-14 November 2025 itu dihadiri oleh Istri Wakil Presiden RI, Selvi Gibran Rakabuming, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu’ti, jajaran kementerian/lembaga, organisasi mitra seperti SERUNI Kabinet Merah Putih dan Dharma Wanita Persatuan, serta perwakilan Bunda PAUD dari seluruh Indonesia.
Kegiatan tersebut merupakan bentuk penghargaan kepada Bunda PAUD dari tingkat provinsi hingga desa/kelurahan yang telah berperan aktif dalam mendukung implementasi Wajib Belajar 1 Tahun Prasekolah serta mewujudkan PAUD Bermutu untuk Semua, salah satunya Bunda PAUD Kabupaten Bandung
Menurut Bunda PAUD Kabupaten Bandung, Emma Dety Permanawati, acara ini sangat penting dan akan dijadikan momentum untuk memperkuat sinergi pemerintah, masyarakat, dan keluarga dalam membangun fondasi pendidikan yang kuat sejak usia dini khususnya di Kabupaten Bandung, agar menjadi generasi penerus bangsa yang cerdas, berkarakter, berakhlak mulia, dan siap menghadapi tantangan global menuju Indonesia Emas 2045.
Ia juga menegaskan pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah, satuan pendidikan PAUD, dan masyarakat dalam menciptakan ekosistem pendidikan yang inklusif, berkarakter, dan berkelanjutan.

Melalui kegiatan tersebut, para Bunda PAUD diharapkan dapat semakin memperkuat sinergi dengan berbagi pihak dalam mengelola layanan pendidikan anak usia dini, demi terwujudnya generasi emas Indonesia yang cerdas dan berakhlak mulia.
Sementara itu, Kepala Bidang PAUD dan Pengendalian Perizinan Pendidikan Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Bandung, Dr. Hj. Iis Suryatini, M.Ag., mewakili undangan Disdik Kabupaten Bandung, memberikan apresiasi tinggi atas Acara Puncak Apresiasi Bunda PAUD Tingkat Nasional tersebut.
Menurut Iis Suryatini, acara ini menegaskan betapa sentralnya peran Bunda PAUD dalam ekosistem pendidikan anak usia dini. “Bunda PAUD adalah kunci utama dalam menggerakkan kesadaran masyarakat dan memastikan kebijakan PAUD di lapangan berjalan efektif,” katanya.
“Disdik Kabupaten Bandung, khususnya Bidang PAUD, berkomitmen penuh untuk terus mendukung dan berkolaborasi dengan para Bunda PAUD demi terwujudnya masa depan anak-anak Kabupaten Bandung yang berkualitas,” katanya lagi.
Lily Setiadarma











