Jaga Kelestarian Alam, Koramil 14/Kadupandak Berkolaborasi dengan Elemen Masyarakat Hijaukan Lokasi Curug Ciastana

Jajaran Koramil Kadupandak bersama elemen masyarakat sedang melaksanakan karya bakti penghijauan di sekitar area Curug Ciastana, Desa Bojongkasih, Kecamatan Kadupandak, Cianjur selatan.

WartaParahyangan.com

CIANJUR – Area sekitar Curug Ciastana yang berlokasi di Kampung Sinarmuda RT/RW 01/05, Desa Bojongkasih, Kecamatan Kadupandak, Kabupaten Cianjur, merupakan kawasan perbukitan yang saat ini kondisinya agak “gundul” karena di sana hampir tak ada pepohonan, sehingga rawan terjadi longsor.

Kondisi seperti itu menggugah perhatian jajaran Koramil 14/Kadupandak Kodim 0608/Cianjur. Maka dengan dipimpin langsung Danramil 14/Kadupandak, Kapten Inf Uyat Ruhyat Supriyadi, jajaran Koramil Kadupandak berkolaborasi dengan aparat desa, para pelajar dan warga setempat melaksanakan karya bakti penghijauan di sekitar area Curug Ciastana.

Kegiatan tersebut dilakukan untuk mencegah terjadinya longsor atau pergerakan tanah, di samping untuk menciptakan lingkungan alam yang asri, sehingga ke depan dapat mengurangi dampak pemanasan global.

Danramil 14/Kadupandak, Kapten Inf Uyat Ruhyat Supriyadi menjelaskan, penghijauan ini sebagai momentum Gerakan Indonesia Menanam Pohon dalam rangka menjaga dan melestarikan lingkungan hidup.

Selain itu juga untuk mencegah terjadinya longsor dan menambah beragam tanaman yang akan berkontribusi menambah oksigen, sehingga akan mewujudkan lingkungan yang sehat.

Danramil berharap, agar bibit-bibit pohon yang ditanam di area Curug Ciastana dapat tumbuh dengan baik, pihaknya mengajak warga setempat untuk bersama-sama menjaga tanaman tersebut, sehingga nanti bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat itu sendiri.

“Perlu koordinasi dan kerja sama semua pihak untuk mengawasi dan merawat tanaman yang telah kita tanam ini agar tanaman tersebut bisa tumbuh-kembang dengan baik, dan tidak ada orang yang merusak pohon yang sudah ditanam ini,” pesan Danramil Kadupandak.

Asep R. Rasyid