Jelang Pilkada Serentak 2024, Polresta Bandung Laksanakan Apel Gelar Pasukan

WartaParahyangan.com

BANDUNG – Jelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, Polresta Bandung melaksanakan apel gelar pasukan di Dom Bale Rame, Soreang, Selasa (24/9/2024).

Apel yang diikuti OPD Kabupaten Bandung serta TNI dan Polri itu digelar dalam rangka pengamanan tahap kampanye Operasi Mantap Praja Lodaya Pilkada 2024 di wilayah hukum Polresta Bandung.

Hadir dalam apel itu, Bupati Bandung Dadang Supriatna, Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo dan Dandim 0624/Kabupaten Bandung, Letkol Inf Tinton Amin Putra.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo menyebutkan, Polresta Bandung menurunkan dua per tiga kekuatan untuk melaksanakan kegiatan, baik itu di masa kampanye, masa tenang maupun nanti pada saat pemungutan suara 27 November 2024.

“Tadi pada saat apel gelar pasukan, kami sampaikan bahwa kita tetap mengedepankan cooling system. Dalam artian harus bawa sejuk Pemilu ini, bawa bahagia. Jangan saling menjelekkan. Jangan ada hoax, jangan ada black campaign. Silahkan memilih dengan cerdas berdasarkan visi misi yang ada,” pesan Kapolresta.

Sementara itu, Bupati Bandung Dadang Supriatna berharap, Pilkada Serentak yang akan dilaksanakan pada 27 November nanti berjalan damai dan lancar.

“Waktunya tinggal dua bulan lagi. Maka kita dari jajaran Forkopimda Kabupaten Bandung menyatakan, bahwa hari ini apel gelar pasukan untuk persiapan pengamanan Pilkada. Terutama besok (Rabu 25 September 2024) karena sudah memasuki masa kampanye,” ujarnya.

Oleh karena itu, dirinya mulai cuti dari aktivitas sebagai Bupati Bandung mulai 25 September dan kembali bekerja pada 24 November 2024.

Menurut Dadang, dalam pelaksanaan Pilkada TNI dan Polri tetap netral. ” Saya pun sudah beberapa kali menyampaikan, ASN harus netral dengan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” katanya.

“Untuk Forkopimda sudah solid, saya lihat selama ini dalam kegiatan apapun. Apalagi masyarakat Kabupaten Bandung sudah pada dewasa, dan tentunya kami tahu tugas masing-masing,” kata Dadang.

Lily Setiadarma