Ketua Fraksi PAN DPRD Kabupaten Bandung Kembali Temui Konstituennya

Ketua Fraksi PAN DPRD Kabupaten Bandung, Eep Jamaludin Sukmana, saat memberikan pemaparan pada kegiatan reses di aula kantor PEPABRI, Desa Ciwidey, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung, Rabu (2/11/2022). Foto – Lee

WartaParahyangan.com

BANDUNG – Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPRD Kabupaten Bandung, H. Eep Jamaludin Sukmana, kembali menemui konstituennya untuk menyerap aspirasi masyarakat.

Kali ini kunjungan Eep dalam rangka mengisi putaran kedua Reses Masa Sidang I Tahun 2022 itu, menemui warga Desa Ciwidey, Kecamatan Ciwidey, yang merupakan salah satu kecamatan yang masuk Daerah Pemilihan (Dapil) 1 Kabupaten Bandung.

Sedangkan sebelumnya, Eep menemui konstituennya di GOR Bulutangkis J’eep di Kampung Pamoyanan, Desa Sukawening, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung.

“Sebetulnya reses kedua ini sama dengan reses pertama, karena yang hadir adalah para calon saksi dan kader dari PAN. Jadi kita lebih cenderung berkonsolidasi supaya mereka betul-betul bisa siap untuk menghadapi Pileg yang akan datang,” ujar Eep di sela-sela reses yang berlangsung di aula kantor PEPABRI, Jalan Pajagalan Lama, Desa Ciwidey, Kecamatan Ciwidey, Rabu (2/11/2022).

Selain itu, lanjut Eep, sebagai wakil rakyat, pihaknya juga menyampaikan berbagai hal yang perlu diketahui masyarakat, seperti informasi tentang program pembangunan di Kabupaten Bandung. Termasuk tentang aspirasi masyarakat yang disampaikan beberapa waktu lalu yang realisasinya tertunda karena pandemi Covid-19.

Sekarang, kata Eep, hal itu mulai diwujudkan secara bertahap. Salah satunya pembangunan saluran air yang memang menjadi prioritas.

“Kita juga terus mendorong penguatan Sumber Daya Manusia (SDM), yang juga salah satu skala prioritas. Karena bagaimanapun SDM itu menjadi tolak ukur. Semakin bagus SDM masyarakat, maka perekonomian masyarakat bisa lebih berkembang,” tuturnya.

Bahkan secara politik, kata Eep, dengan tingginya SDM masyarakat diharapkan mereka tidak apriori terhadap politik di Tanah Air. Karena sebenarnya politik itu salah satu hal yang membawa kebaikan juga, terutama bila disertai dengan niat yang tulus.

“Kita berharap para kader itu cerdas dan solid, sehingga nanti bisa ikut andil dalam pembangunan, terutama dalam masalah politik. Karena terus terang, masyarakat kalau tidak diedukasi politik, banyak yang apriori terhadap politik,” katanya.

Sementara itu, Rahmat Lubis, warga RW 15 Kampung Kaum Kidul, yang hadir dalam kegiatan reses tersebut mengaku senang dan bangga bisa hadir dalam kegiatan reses anggota DPRD Kabupaten Bandung.

Lubis pun pada kesempatan itu menyampaikan permohonan bantuan biaya untuk pembangunan mesjid yang saat ini sedang dilaksanakan di lingkungan RW 15. “Mudah-mudahan Pak Dewan bisa menjembatani permohonan bantuan tersebut,” katanya.

Lily Setiadarma