WartaParahyangan.com
BANDUNG – Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Kabupaten Bandung menggelar Orientasi Olahraga Masyarakat Bedas di Gedung Moch Toha Komplek Pemkab Bandung, Soreang, Jumat (29/3/2024).
Ketua KORMI Kabupaten Bandung Hj. Emma Dety Dadang Supriatna mengatakan, KORMI Kabupaten Bandung dalam kiprah pembinaan organisasi masyarakat berupaya membuat program yang mengarah pada peningkatan angka partisipasi masyarakat berolahraga.
Emma mencontohkan pengukuhan duta olahraga masyarakat desa dan kelurahan pada 2023, itu merupakan langkah konkrit kebijakan pembinaan keolahragaan di tingkat Kabupaten Bandung.
“Duta olahraga masyarakat desa dan kelurahan tentunya menjadikan asa dan harapan baru bagi olahraga masyarakat di Kabupaten Bandung,” katanya.
Untuk itu Emma meminta dukungan penuh, bukan hanya oleh KORMI Kabupaten Bandung, tapi juga Pemkab Bandung, karena dengan hadirnya duta-duta olahraga masyarakat, Pemkab Bandung juga akan mendapatkan berbagai bonus, antara lain peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) pada aspek harapan hidup.
Seperti diketahui saat ini, kata dia, fenomena generasi muda sudah mulai dan banyak mendapatkan penyakit berat di usia produktifnya. “Itu dikarenakan kurangnya pemahaman pola hidup sehat,” ucapnya.
Untuk itu, kata Emma, duta olahraga masyarakat dihadirkan untuk melakukan tindakan preventif atau pencegahan agar generasi-generasi muda di Kabupaten Bandung mendapatkan kesehatan, kebugaran, kegembiraan dan tentunya Bedas dengan program-program yang telah disiapkan.
Hadir dalam kegiatan itu Bupati Bandung Dadang Supriatna selaku Dewan Pelindung KORMI Kabupaten Bandung, serta sejumlah kepala OPD terkait.
Lily Setiadarma