WartaParahyangan.com
CIANJUR – Sekitar 500 perwakilan orang tua siswa kelas IX dari 4 SMP di Kabupaten Cianjur mengikuti pembekalan dari Pemerintah Kabupaten Cianjur melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) setempat di Pancaniti, Pendopo Cianjur, Jum’at (16/6/2023).
Ke 4 SMP tersebut, yakni SMPN 1 Cianjur, SMPN 2 Cianjur, SMPN 3 Cianjur, dan SMPN 4 Cianjur, yang semuanya merupakan sekolah penggerak dan telah menerapkan Kurikulum Merdeka.
Tampak hadir dalam kegiatan itu, Bupati Cianjur diwakili Plt. Kepala Disdikpora Kabupaten Cianjur Akib Ibrahim, Kepala Bidang SMP Disdikpora Cianjur Helmi Halimudin, Kepala SMPN 1 Cianjur Esih Hasanah, Kepala SMPN 2 Cianjur Tono Hartono, Kepala SMPN 3 Cianjur Nanang Sudiana, dan Kepala SMPN 4 Cianjur Usep Priyadi.
Juga turut hadir memberikan pembekalan, antara lain Danramil 0608-01/Kota Mayor Inf Dadang Sofyan, Kasat Binmas AKP Sigit Purnomo, SH., Kasi Barang Bukti (BB) Kejari Cianjur Dimas, SH, dan Dansub Denpom III/I-I Cianjur Lettu Cpm. Yayan Heryanto.
Bupati Cianjur dalam sambutan yang disampaikan Plt. Kadisdikpora mengungkapkan keinginannya agar generasi Cianjur ke depan jauh lebih baik. Apalagi memang selama ini pembinaan dari Forkopimda sangat luar biasa dalam mengajak orang tua siswa untuk meningkatkan rasa kasih sayang, di samping meningkatkan pengawasan dan pembinaan kepada putra-putrinya.
Bupati juga menyebutkan, SMPN 1, SMPN 2, SMPN 3 dan SMPN 4, merupakan sekolah-sekolah yang luar biasa karena termasuk kelompok sekolah penggerak yang menerapkan sekolah merdeka belajar yang melahirkan profil pelajar Pancasila.
Dari profil pelajar Pancasila itu dapat melahirkan 6 komponen perubahan karakter, yakni beriman, bertakwa, berakhlak mulia, berkebhinekaan global, gotong royong, kreatif dan mandiri. “Bekal itulah yang utama yang diterima oleh anak-anak kita dan harus diimplementasikan dalam kehidupan yang akan datang,” katanya.
Bupati juga sangat berharap kepada para orang tua siswa agar putra-putrinya yang sudah mendapatkan ilmu di sekolahnya masing-masing, terus didorong, diberikan bimbingan dan pengawasan yang baik.
Asep R. Rasyid