
WartaParahyangan.com
CIANJUR – Pemerintah Kabupaten Cianjur melalui Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBPPPA) setempat akan membangun Pusat Wisata Pendidikan Keluarga Manjur di Desa Sindangsari, Kecamatan Sukanagara, Cianjur selatan.
Pusat wisata pendidikan yang merupakan pengembangan dari Kampung Keluarga Berencana (KB) itu, diluncurkan Kepala DPPKBPPPA Kabupaten Cianjur, H. Himam Haris, dalam peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-28 di Desa Sindangsari, Kecamatan Sukanagara, Selasa (29/06/2021).
Pada kesempatan itu, Bupati Cianjur dalam sambutan tertulis yang dibacakan Himam Haris menjelaskan, pembangunan pusat wisata pendidikan keluarga tersebut merupakan salah satu bentuk komitmen pemerintah daerah dalam upaya mengimplementasikan Program Kerja 100 Hari pertama Bupati dan Wakil Bupati Cianjur Periode 2021-2026.
Menurut Bupati, pengembangan Kampung KB yang selanjutnya menjadi pusat wisata pendidikan keluarga ini adalah langkah besar dan merupakan inovasi strategis dalam mengimplementasikan kegiatan-kegiatan program Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan Keluarga Berencana (Bangga Kencana) secara utuh sesuai dengan visi “Membangun Cianjur Manjur“, yakni mandiri, maju, religius dan berakhlak mulia.
Bupati juga berharap, peringatan Harganas tersebut dapat mengingatkan kembali akan pentingnya keluarga. Karena keluarga menjadi hal yang sangat penting bagi kemajuan bangsa. “Keluarga merupakan lingkungan pertama yang dikenal anak sejak dilahirkan. Dalam lingkungan ini, anak mempelajari dan diajari berbagai hal yang menjadi bekal bagi kehidupannya di masa mendatang,” katanya.
(Asep R. Rasyid)