PTPN VIII Gandeng BNI dalam Penggunaan Layanan BNI e-Collection

Direktur PTPN VIII Didik Prasetio dan Pimpinan Cabang BNI Jl. Printis Kemerdekaan, Riva Rifawanakara, saat melakukan penandatanganan MoU tentang kerjasama layanan BNI e-Collection di Bosscha Space Jl. Ir. H. Juanda No. 92, Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung, Jumat (18/11/2022).

WartaParahyangan.com

BANDUNG – Dengan kemajuan teknologi khususnya dalam transaksi, PT Perkebunan Nusantara (PTPN) VIII terus melakukan evaluasi serta menjalin kerjasama dengan sejumlah pihak. Salah satu langkah yang diambilnya adalah melakukan kerja sama dengan PT BNI (PERSERO) Tbk.

Kerjasama tersebut dituangkan dalam MoU tentang Kerjasama Penggunaan Layanan BNI e-Collection, yang ditandatangani pimpinan PTPN VIII dan PT BNI (PERSERO) Tbk, di salah satu café milik Agrowisata N8, Bosscha Space, Jl. Ir. H. Juanda No. 92, Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung, Jumat (18/11/2022).

Dari PTPN VIII, MoU itu ditandatangani oleh Didik Prasetyo selaku Direktur PTPN VIII, dan Riva Rifwanakara selaku Pemimpin Bidang Penjualan Cabang BNI Jl. Perintis Kemerdekaan, mewakili Indra Gunawan selaku Pemimpin Divisi Solusi Wholesale PT BNI (PERSERO) Tbk.

Adapun layanan BNI e-Collection seperti penyediaan Virtual Account, bertujuan untuk mempermudah penerimaan pembayaran dimana PTPN VIII memberi kemudahan baik kepada mitra maupun konsumen komiditi dalam melakukan pembayaran.

Hal itu diharapkan akan meningkatkan penjualan komiditi dan juga memperlancar kerjasama dengan pihak ke-3 atau mitra dari PTPN VIII.

Lily Setiadarma