Sempat Tertunda Karena Pandemi, Akhirnya Umroh Family Gelar Grand Launching di Tangerang

Acara Grand Launching Umroh Family di Hotel Lemo Tanggerang, Sabtu (17/9/2022).

WartaParahyangan.com

TANGERANG – Founder dan CEO Umroh Family, H. Ki Agus Dody Al-Anshor akhirnya membuka acara Grand Launching di Hotel Lemo Tanggerang, Sabtu (17/9/2022).

Acara yang sempat 2 tahun tertunda karena terjadi pandemi Covid-19 itu sebenarnya sangat ditunggu oleh keluarga besar Umroh Family, yaitu oleh para Pimpinan Kantor Perwakilan dan para agen.

Hadir dalam acara tersebut selain para pimpinan Kantor Perwakilan dan para agen dari seluruh Indonesia, juga hadir Mr. Mohamed Salah Mustafa, dari Perusahaan Travel terbesar di Arab Saudi dan Indonesia, Ketua MUI dari Nusambi, kepala Bank Syariah Indonesia, kepala BPR dari Yogyakarta, dan Kepala Amitra Syariah Pusat, Heru Pamungkas.

Dalam sambutannya, Ki Agus Dody mengucapkan terimakasih yang tak terhingga kepada seluruh Pimpinan Kantor Perwakilan dan Agen serta tamu undangan yang dapat hadir di acara Grand Launching Umroh Family.

Menurut Ki Agus, seluruh Kantor Perwakilan yang aktif akan segera diresmikan menjadi Kantor Cabang. Dan Umrah Family dengan PT Ezkia Barokah Abadi akan menjadi travel terbesar di Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut Ki Agus memperkenalkan Mohamed Salah Mustafa, Direksi PT Ezkia Barokah Abadi yang juga pemilik travel terbesar di Arab Saudi dan juga di Indonesia.

“Sampai hari ini jema’ah kita tercatat sudah ada 30.000 orang yang mendaftar. Di antaranya tercatat 15.000 jama’ah dari Kantor Perwakilan Sukabumi, ya itu di bawah Kepemimpinan Bapak H. Yana Supriatna Sam,” kata Ki Agus.

Di tempat yang sama, Direktur Utama PT Ezkia Barokah Abadi, Mohamed Salah Mustofa, meyakini bahwa Umrah Family akan menjadi perusahaan terbesar di Indonesia. Ini semua berkat kerja sama dengan para pimpinan Kantor Perwakilan dan para agen yang terus bergerak tanpa lelah untuk menjalankan syi’ar.

Mohamed Salah Mustafa juga menerangkan bahwa dirinya sengaja datang dari Saudi Arabia ke Tanggerang hanya untuk memberikan apresiasi yang luar biasa kepada H. Dody Al-Anshor atas pencapaiannya di bidang Travel Umroh.

“Selama saya bergerak dibidang travel Haji dan Umroh sudah ada 75 juta jama’ah yang telah saya berangkatkan dan 43 juta Jama’ah adalah dari Indonesia. Sedang sejak mulainya keberangkatan jama’ah Umrah dimusim baru pasca pandemi adalah sebanyak 100.000 jama’ah Umrah,” jelasnya.

Karena itu, Mohamed Salah Mustofa mengucapkan selamat kepada Dody dan tim yang telah bersungguh-sungguh menjadi pelayan tamu Alla. “Semoga menjadi giroh bagi kita semua,” katanya.

Sementara itu, H. Yana Supriatna Sam, Pimpinan Kantor Perwakilan Sukabumi, yang menjabat sebagai Kepala Devisi Support System Agent (SSA) menjelaskan, dalam perjuangannya yang penuh tangis, alhamdulillah akhirnya pada hari ini kita berada pada titik puncak pase perjuangan Umrah Family, dan ini merupakan sebuah event yang trandi ditahun 2022.

“Dari sekian banyak yang bergabung di Umrah Family, dan dengan nada-nada pesimis, sekarang kita sudah menjawabnya dengan adanya grand launching ini. Dengan perjuangan yang luar biasa dan bermakna adalah awal dari segalanya,” terang Yana seraya berharap Umroh Family menjadi pasar umrah yang berkelas dunia.

Dalam acara tersebut juga dilaksanakan doorprice, dan pasangan pengantin baru dari desa Sekarwangi Cibadak, yaitu suami istri Sri Wulan dan Maulana Malik Ibrahim, mendapatkan hadiah Umroh gratis untuk Sri Wulan.

Bunda Siti