Warga Penuhi Sepanjang Pinggir Jalan yang Dilewati Ambulan Pembawa Jenazah Eril Menuju Pemakaman

WartaParahyangan.com
BANDUNG – Rute jalan yang dilalui rombongan kendaran yang membawa jenazah Emmeril Khan Muntadz, atau yang akrab disapa Eril, dari Gedung Pakuan menunju pemakaman keluarga di Cimaung Kabupaten Bandung, lewat Gerbang Tol Soreang-Pasteur.

Kiri-kanan sepanjang jalan yang dilalui rombongan, selepas keluar dari gerbang Tol Soreang, dipenuhi warga yang siap-siap menyambut rombongan, dengan melambai-lambaikan bendera kertas kuning, serta spanduk bertuliskan Selamat Jalan Eril, serta tulisan do’a-do’a.

Warga masyarakat dari berbagai usia, anak-anak TK, SD, SMP, dan SMA, mereka mengaku sengaja menyambut jenazah Eril sebagai wujud turut bela sungkawa.

Seperti halnya yang dilakukan murid-murid TK Baitussalam Kecamatan Cangkuang. Kepala TK tersebut, Eva Siti Nursalamah mengaku sengaja mengerahkan anak-anak untuk menyambut jenazah Eril, sebagai wujud bela sungkawa.

Eva mengaku, anak-anak diberi tahu bahawa Eril itu putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Dijadwalkan jenazah Eril diberangkatkan dari Gedung Pakuan, kawasan Cicendo Bandung hari ini, Senin (13/6/2022) pukul 09.00 pagi. Rombongan baru tiba ke lokasi pemakaman pukul 12.20 wib.

Sejak pagi warga sudah memadati lokasi tempat pemakaman keluarga Eril, sehingga kendaraan menuju arah Pangalengan dari Bandung-Banjaran dan sebaliknya macet.

Pihak kepolisan dan petugas Dishub berusaha mengurai kemacetan dengan membélokan sebagian kendaraan ke jalan alternatip atau tikus.

Lily Setiadarma