Yayasan KMI Bantu Pembangunan Gedung STISIP WPM Palabuhanratu

Sekda Sukabumi Ade Suryaman saat memberikan sambutan usai peletakan batu pertama pembangunan gedung STISIP Palabuhanratu.

WartaParahyangan.com

SUKABUMI – Bagi masyarakat Sukabumi, khususnya kalangan Keluarga Besar Dewan Kesejahteraan Mesjid (DKM) di 47 kecamatan yang tersebar di peloksok wilayah Kabupaten Sukabumi, barang kali tidak asing lagi dengan nama U. Kadarisman, yang akrab dipanggil Ustadz UK.

Ustadz UK yang juga pimpinan UKA Group, sejak 2013 telah membangun ratusan mesjid diseantero Kabupaten Sukabumi.

Salah satu divisi UKA Group adalah Yayasan Khodimil Muslimin Indonesia (Yayasan KMI), yang berkiprah untuk bidang sosial, keagamaan, dan pendidikan. Di antaranya untuk pembangunan mesjid, Mandi Cuci Kakus (MCK) Umum, Pembangunan Penyedian Air Bersih, dan Bedah Rumah untuk masyarakat miskin, khususnya di Kabupaten Sukabumi.

Saat ini, Yayasan KMI sedang membangun komplek gedung Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Widya Puri Mandiri (WPM) di Jl. Gunung Sumping, Palabuhanratu. Pembangunan gedung STISIP milik Pemkab Sukabumi tersebut telah dimulai sejak Senin (19/6/23) yang peletakan batu pertamanya oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman, SH., MM.

Gedung STISIP WPM itu sendiri akan dibangun di atas tanah seluas 1.950 meter persegi, dan ditargetkan pembangunannya selesai dalam tiga bulan, dengan komposisi gedung yang akan dibangun adalah, 4 ruang kelas untuk kegiatan belajar mengajar, asrama untuk santri, mesjid dan rumah untuk penjaga sekolah.

Ustadz U. Kadarisman, Pimpinan UKA Group.

“Insya Allah pembangunannya akan selesai sesuai target. Dengan harapan, dibangunnya gedung STISIP di Palabuanratu ini bisa menyelesaikan salah satu masalah di bidang pendidikan. Khususnya Perguruan Tinggi. Ade-ade yang lulus dari SMA atau SMK atau yang akan meneruskan kuliahnya tidak perlu jauh-jauh ke Sukabumi atau Bogor. Bisa langsung ke STISIP Palabuanratu,” ujar Ustadz UK.

Sementara itu Sekda Sukabumi Ade Suryaman sangat mengapresiasi pembangunan ini dan berharap ke depan bisa lebih meningkatkan minat masyarakat untuk menimba ilmu di STISIP Widya Puri Mandiri.

“Dengan pembangunan ini mudah-mudahan ke depannya mahasiswa akan bertambah dan selain itu juga lokasi di sini adalah lokasi yang strategis sehingga mahasiswa tidak terlalu jauh untuk berkuliah di sini. Mudah-mudahan lebih lancar,” harap Ade.

Sekda juga menyampaikan, Pemkab Sukabumi sangat berterima kasih kepada Yayasan KMI yang membantu pembangunan gedung STISIP, khususnya kepada pimpinan Yayasan KMI.

“Terimakasih pa Ustadz. Hatur nuhun banyak. Semoga Allah SWT membalas atas semua pengorbanan dari UKA Group,“ katanya.

Ujang S. Chandra