
WARTAPARAHYANGAN.COM
SUKABUMI – Bupati Sukabumi H.Marwan Hamami, menyampaikan apreasi terhadap kinerja Iyos Somantri. Ia menilai Iyos sebagai Sekda yang bagus, punya komitmen tinggi dalam bekerja, dan selalu menghargai para seniornya.
“Apresiasi yang paling tinggi tentunya adalah masalah prestasi selama menjabat Sekda kabupaten Sukabumi. Karena berhasil meraih WTP 6 kali berturut-turut. Sebagai pimpinan tertinggi di pemerintahan, pak Iyos menjalankan kinerjanya secara profesional, “ kata Bupati seusai ia melantik Zainul S, SE,.MSi menjadi Pj Sekda, Selasa 01 September 2020 di Pelataran Pundak Arum Pendopo Pemkab Sukabumi.
Khusus kepada Zainul, bupati berpesan, antara lain agar bisa mengemban amanah. Karena tugas beratnya adalah menghadapi masa perjalanan Pilkada 2020, dan Pj. Sekda sebagai Kepala Gugus tugas Covid 19, untuk bisa membantu percepatan dalam pencegahan Virus Covid 19 secara baik.
“Jabatan yang diemban sekarang merupakan suatu kepercayaan yang diberikan pemerintah, dan harus dipertanggungjawabkan dengan cara memberikan pelayanan sebaik-baiknya kepada masyarakat. Karena pada dasarnya tugas kita adalah mengayomi masyarakat. Lakukan tugas dengan penuh semangat, tunjukan kedisiplinan dan kinerja yang baik serta harus bisa menjaga informasi yang menjadi rahasia negara,“ kata Bupati.
Ada 5 pesan lain disampaikan bupati kepada Zainul. Pertama,menjaga kondusifitas lingkungan kerja terutama dalam menghadapi masa masa pemilihan bupati/ wakil bupati Sukabumi dan menjamin pelaksanaan tugas pemerintahan tetap dapat berjalan dengan baik,
Kedua,menjaga rahasia negara jangan sampai tersebar kepada oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab;Ketiga,jangan mudah terpengaruh dan terprovokasi oleh isu-isu yang belum jelas dan tidak dapat dipertanggungjawabkan; Keempat,menjadikan segalafasilitas serta tunjangan/ penghasilan sebagai pemecut semangat untuk memberikan pelayanan terbaik dan kinerja tinggi.dan yang terakhir,sebagai aparat negara harus mendukung pemerintahan dalam rangka penyelenggaraan pembangunanyang berkelanjutan di Kabupaten Sukabumi.

Sementara itu dalam sambutan perpisahannya sebagai Sekda, Iyos Somantri menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak atas bantuannya selama 5 tahun ia menjalankan jabatan Sekda Sukabumi. Iyos bercerita, bahwa telah mengabdi sebagai ASN/PNS di Pemkab Sukabumi selama 34 tahun. Yaitu dari tahun 1986.
“Ucapan terimakasih yang paling dalam tentunya kepada istri saya yang telah setia mendampingi selama 33 tahun. Dalam filosofinya, orang muda harus menghormati orang tua, dan intinya dalam pengabdianya sabar dan tawakal adalah kuncinya,“ kata Iyos, seraya menambahkan bahwa, hal yang paling membuat dirinya bangga adalah telah bisa mengantarkan 6 kali bagi Pemkab Sukabumi meraih WTP dan Nomor 3 di Jawa Barat LPPD dan LPPD terbaik nomor 10 secara Nasional.
Usai dilantik menjadi Pj Sekda, Zainul menuturkan, dalam mengemban amanah sebagai Penjabat Sekda dirinya akan meminta bimbingnya dan arahan kepada Bupati dan Wakil Bupati, akan selalu berkordinasi dengan Forkopimda, dan satu lagi tidak akan alergi terhadap kritikan. “Pada akhirnya saya akan lebih memperbaiki dan meningkatkan apa yang telah dicapai oleh bapak Iyos Somantri, “tandasnya.
UJANG S. CHANDRA