Pilbup Bandung 2024: Sahrul-Gun Gun 1, Dadang-Syakieb 2

WartaParahyangan.com

BANDUNG – Pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan-Gun Gun Gunawan mendapat nomor urut 1, sedangkan Paslon Bupati-Wakil Bupati Bandung Dadang Supriatna-Ali Syakieb mendapat nomor urut 2.

Nomor urut para paslon yang akan “bertarung” pada Pemilihan Bupati-Wakil Bupati (Pilbup) Bandung 27 November 2024 tersebut diperoleh dalam rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut Paslon Bupati-Wakil Bupati yang digelar KPU Kabupaten Bandung di Sekretariat KPU setempat, Senin (23/9/2024).

Dalam pengundian tersebut, KPU Kabupaten Bandung lebih dulu mengundi nomor urut pengambilan tabung berisi nomor urut paslon.

Paslon Bupati-Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan-Gun Gun Gunawan, mendapat nomor urut 1.

Cabup Bandung Sahrul Gunawan mengambil pertama tabung yang berisi nomor urut pasangan calon, disusul Cabup Bandung petahana Dadang Supriatna. Hasilnya, paslon Sahrul Gunawan-Gun Gun Gunawan mendapatkan nomor urut 1. Sementara paslon Dadang Supriatna-Ali Syakieb mendapatkan nomor urut 2.

Cabup Dadang Supriatna mengartikan nomor dua sebagai dua periode ia menjabat Bupati Bandung. “Kami mendapat nomor urut 2, artinya dua periode,” ucap Kang DS, sapaan Dadang Supriatna.

Kang DS mengucapkan syukur kepada Yang Maha Kuasa, karena sesuai keinginan dan harapan semua timnya pasangan Bedas bisa mendapatkan nomor urut 2 yang mempunyai makna dua periode.

“Di dunia ini dua pasangan, ada siang ada malam, ada suami ada istri, Bedas lanjutkan dua periode untuk kemajuan Kabupaten Bandung,” katanya.

Paslon Bupati-Wakil Bupati Bandung Dadang Supriatna-Ali Syakieb, mendapat nomor urut 2.

Kang DS berpesan agar dalam pelaksanaan Pilkada ini tidak saling menjelekan. “Kita ciptakan Pilkada Kabupaten Bandung yang kondusif, jujur dan adil. Kita punya hak untuk memilih. Siapa pun yang terpilih nanti sudah kehendak Yang Maha Kuasa untuk kebaikan Kabupaten Bandung,” ujar Kang DS.

Usai rapat pleno pengundian nomor urut yang dipimpin Ketua KPU Kabupaten Bandung Syam Zamiat Nursyamsi, para Paslon Bupati-Wakil Bupati Bandung Periode 2025-2030 itu selanjutnya membacakan dan menandatangani deklarasi Pilkada damai.

Sementara itu, sejumlah pengamat menyampaikan bahwa paslon Sahrul Gunawan-Gun Gun Gunawan selama ini memang hampir kurang terdengar hingar-bingar dalam mensosialisasikan diri mereka kepada masyarakat. Namun Paslon dengan tagline “Alus Pisan” itu hendaknya jangan dianggap “remen” (kecil).

“Popularitasnya kian menanjak, meski hingar bingarnya nyaris tidak terdengar heboh. Boleh dibilang pasangan “Alus Pisan” ini diam-diam menghanyutkan,” ujar salah seorang pengamat.

Ketua KPU Kabupaten Bandung Syam Zamiat Nursyamsi (tengah) bersama para Paslon Bupati-Wakil Bupati, seusai rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut Paslon Bupati-Wakil Bupati yang digelar KPU Kabupaten Bandung di Sekretariat KPU setempat, Senin (23/9/2024).

Popularitas “Alus Pisan” terutama disenangi oleh kalangan “emak-emak” dan kaum milenial, sehingga bagi pasangan “Bedas” hendaknya tidak menganggap enteng pasangan “Alus Pisan”.

“Dua paslon pada Pilkada Kabupaten Bandung 2024 itu, menurut saya, sama-sama kuat dan mendapat simpati masyarakat Kabupaten Bandung. Hanya saja beda cara dalam mensosialisasikan dirinya. Namun keduanya memiliki basis kuat dalam perebutan suara di Pilkada November mendatang,” katanya.

Karena itu, katanya lagi, pertarungan Pilkada di Kabupaten Bandung diprediksi akan berlangsung sengit.

Lily Setiadarma